Saturday, October 31, 2009

First Look : Ip Man vs Sammo Hung

Syuting Ip Man 2 mengambil pengambilan gambar di sebuah studio di Shanghai, kemarin. Dalam Ip man 2 akan lebih difokuskan mengenai kehidupan keluarga Ip Man di Hongkong dengan membuka perguruan tinggi disana. Yang menarik dalam sekuel ini ada dua poin penting. Yang pertama adalah kemunculan aktor laga legendaris Bruce Lee, murid pertama Ip Man. Yang kedua adalah adegan pertarungan Ip Man dari aliran Wing Chun melawan Sammo Hung dari aliran Hung Gar. Sekedar catatan, aliran Hung Gar adalah aliran kungfu yang dipakai master kungfu Wong Fei Hung.

Donnie Yen akan kembali memerankan Ip Man, Xiong Dailin berperan sebagai istrinya, Fan Siu-Wong sebagai master Jin Shan Zhao (saingan Ip Man dalam film pertamanya dan menjadi teman di film keduanya), Simon Yam berperan sebagai Zhou Qingquan , teman baik Ip Man, dan Lam Ka-Tung berperan sebagai Li Zhao, seorang mantan polisi. Semuanya melanjutkan peran masing-masing di sekuelnya.

Ada beberapa pemain baru yang akan muncul di sekuelnya, yaitu Sammo Hung yang berperan sebagai guru kungfu Hung, aktor laga terkenal Shi Xiaolong dan aktor cilik Jiang Daiyan yang berperan sebagai Bruce Lee kecil. Saat ini studio sedang bekerja keras mencari pemain untuk Bruce Lee dewasa. Ip Man 2 disutradari Wilson Yip dan akan dirilis tahun 2010.



SURPRISE!!!

Kelahiran anak kedua Ip Man.


Bruce Lee kecil

Shi Xia Long



1 comment: