Saturday, July 23, 2011

Comic Con 2011 : Inilah Penampakan Pertama Kristen Stewart Sebagai 'Snow White and the Huntsman'

Setelah diperlihatkan foto Snow White versi Lily Collins beberapa hari lalu di Comic Con 2011, kini giliran Kristen Stewart unjuk gigi dalam Snow White and the Huntsman. Universal Pictures merilis 4 foto Snow White and the Huntsman yang menampilkan 4 bintang utamanya, Kristen Stewart sebagai Snow White, Chris Hemsworth sebagai Pemburu, Charlize Theron sebagai Ratu Jahat, dan Sam Claflin sebagai Pangeran.

Dalam foto tersebut, Kristen Stewart terlihat sebagai seorang perempuan tangguh dengan mengenakan baju zirah. Di tangannya mengenggam sebilah pedang dan sebuah tameng besar bergambar pohon kering. Stewart lebih mirip dengan Joan of Arc ketimbang seorang putri Disney. Lalu Chris Hemsworth dengan wajah sangarnya terlihat memegang sebilah kapak besar di pundaknya. Sosok Charlize Theron sebagai Ratu Jahat yang sadis tergambar baik dengan penampilan Theron yang mengenakan gaun hitam dengan kerah tinggi dan dipadu rambut blondenya. Sementara, kekasih Snow White, sang pangeran yang diperankan Sam Claflin berpose dengan kostum baju zirah dan pedangnya.

Dalam presentasi yang mengambil tempat di Hall H itu, hadir sutradara Rupert Sanders dan beberapa bintang utamanya juga seperti Kristen Stewart, Chris Hemsworth, Charlize Theron dan Sam Claflin. Sanders memberikan gambaran sedikit mengenai kedelapan kurcaci yang mirip dengan kurcaci di trilogi Lord of the Rings. Tubuh para kurcaci ini dibuat dengan efek CGI dan kemudian wajah aktor akan dimanipulasi secara digital ke tubuh lain untuk menghasilkan sosok kurcaci yang lebih nyata. Para kurcaci ini juga mengenakan baju zirah dan dibekali senjata untuk bertempur. Kedelapan kurcaci ini sempat diperlihatkan dalam presentasi tersebut dan terlihat mengagumkan, mereka adalah Nick Frost, Ray Winstone, Toby Jones, Ian McShane, Tony Harris, Bob Hoskins, Eddie Marsan and Brie Lesson.

Perlu diketahui, saat ini ada 3 film tentang Snow White yang sedang dibuat Hollywood. Pertama, Snow White and the Seven yang dibuat Walt Disney. Kedua, The Brothers Grimm: Snow White yang disutradarai Tarsem Singh untuk Relativity Media. Terakhir, Snow White and the Huntsman yang disutradarai Rupert Sanders untuk Universal Pictures. Saat ini masing-masing proyek film tersebut disibukkan dengan mencari para pemainnya.

Kendati ketiga film tersebut memiliki tema yang sama namun memiliki cerita yang berbeda satu sama lain. Snow White and the Seven versi Disney misalnya menampilkan 7 kurcaci sebagai petarung biksu Shaolin. Lain lagi dengan Snow White and the Huntsman versi Universal yang menampilkan upaya pembunuhan Putri Salju yang dilakukan seorang pemburu (Huntsman) atas perintah sang Ratu. Sedangkan The Brothers Grimm: Snow White versi Relativity masih tetap setia mengikuti alur cerita aslinya dan sedikit diperbaharui untuk disesuaikan dengan zaman sekarang. The Brothers Grimm: Snow White akan dirilis 16 Maret 2012. (TS)


Berita Terkait :
- Inilah Penampakan Pertama Lily Collins Sebagai 'Snow White'
- Poster Promo : 'The Amazing Spider Man', 'Men in Black III','The Hobbit', 'Battleship', 'Snow White', 'The Hunger Games' dan Masih Banyak Lagi
- Pemeran 7 Kurcaci dalam 'Snow White' Versi Tarsem Singh Ditemukan
- Lily Collins Resmi Perankan Snow White di 'The Brothers Grimm: Snow White'

No comments:

Post a Comment