Friday, September 24, 2010

Poster Promo 'Spider Man Reboot', 'Men in Black III',' Arthur Christmas' dan 'The Smurfs 3D'

Situs Collider.com baru saja menerima beberapa poster promo dari film-film unggulan milik Sony Pictures seperti reboot Spider Man, Men in Black III, Arthur Christmas dan The Smurfs 3D. Tidak ada informasi sedikitpun mengenai keempat film tersebut. Namun yang pasti, semuanya akan dirilis dalam format 3D.

Spider-Man Reboot
Marvel Studios mempercayakan Marc Webb untuk menangani film ini dengan Andrew Garfield sebagai Peter Parker/Spider-Man. Dalam versi baru ini, Peter Parker akan kembali masa SMU dan gadis pujaan hatinya, Mary Jane tidak akan dimunculkan. Spiderman versi Garfield ini juga akan ditayangkan dalam bentuk 3D dan dirilis 3 Juli 2012.

Men In Black 3
Melanjutkan kembali petualangan Agent J dan Agent K yang menumpas alien yang menyamar sebagai manusia. MIIIB dibintangi Will Smith, Tommy Lee Jones, Josh Brolin, Sacha Baron Cohen, dan Jemaine Clement. Menurut informasi dari Collider, MIIIB akan menceritakan seorang penjahat bernama Yaz (Jemaine Clemen) yang melakukan perjalanan waktu ke tahun 1969 untuk membunuh Agent J dan Agent K sekaligus menghancurkan dunia di masa depan. MIIIB masih disutradarai Barry Sonnenfeld dan akan dirilis 25 Mei 2010.

Arthur Christmas
Salah satu film animasi andalan Sony Pictures yang akan diproduksi Aardman Animation (Wallace & Gromit) ini menggabungkan tema Natal dengan UFO di dalamnya. Sarah Smith and Barry Cook (Mulan) akan menyutradarai film ini dari penulis naskah Peter Baynha Peter Baynha (Borat). Arthur Christmas menceritakan bagaimana cara Sinterklas yang mengantarkan hadiah untuk semua anak-anak di seluruh dunia hanya dalam waktu semalam. Mungkinkah dengan pesawat UFO? Belum diketahui kapan film yang aslinya berjudul Operation Rudolph ini akan dirilis.

The Smurfs 3D

The Smurfs menceritakan penyihir jahat bernama Gargamel (Hank Azaria) yang menemukan desa Smurfs yang ajaib dan mengejar Smurfs sampai ke hutan. Mahluk-mahluk biru kecil ini kemudian saling berpencar di hutan. Dalam pelariannya, seorang Smurf bernama Clumsy Smurf (disuarakan Anton Yelchin) tanpa sengaja masuk ke gua terlarang bersama beberapa Smurf lainnya. Gua terlarang itu ternyata membawa mereka ke Central Park, New York. Mengetahui hal itu, Gargamel tak tinggal diam. Gargamel juga menuju Central Park untuk menangkap Smurfs tersebut. Tiba di Central Park, Smurfs ini kemudian berlindung pada pasangan suami istri (Neil Patrick Harris dan Jayma Mays) dan mencoba untuk menemukan jalan kembali ke desa mereka sebelum Gargamel menemukan mereka.

Film yang diadaptasi dari komik populer Belgia ini disutradarai Raja Gosnell dan akan dirilis 3 Agustus 2010. (TS)

No comments:

Post a Comment