Mantan juara tinju dunia, Mike Tyson dikabarkan resmi bergabung di film bela diri Ip Man 3. Petinju legendaris yang dijuluki si Leher Beton ini akan menjadi lawan tarung Donnie Yen. Dalam film yang masih disutradarai Wilson Yip ini, Tyson akan memerankan seorang pengembang properti yang juga seorang petarung jalanan.
Bergabungnya petinju profesional asal Amerika Serikat ini tak terlepas dari usaha produser Raymond Wong yang membujuknya untuk membintangi film tentang guru Bruce Lee ini. Tawaran Raymond Wong langsung disambut baik oleh Tyson, lantaran Tyson merasa dirinya tersanjung dengan perkataan seorang penggemarnya di Cina. Tyson bercerita dulu pernah iseng bertanya di sebuah situs jejaring sosial Cina, Weibo tentang siapa petarung yang hebat yang di Cina. Ternyata ada salah satu follower-nya yang menyebut namanya. Komentar tersebut membuat Tyson bangga dan terharu. Sebelumnya, Tyson sempat bermain di sebuah film bela diri Algeria, Gates of the Sun garapan sutradara Jean-Marc Mineo.
Selain bergabungnya Tyson, di film ini nantinya akan memunculkan sosok Bruce Lee. Namun bukan diperankan aktor, tapi dalam bentuk efek komputer CGI. Nampaknya, pihak Pegasus Motion Pictures masih kesulitan mencari pemeran Bruce Lee. Ip Man 3 rencananya akan mulai syuting dalam waktu dekat ini di Shanghai, Cina dan dijadwalkan rilis 2016. (TS)
Berita Terkait :
No comments:
Post a Comment