Sunday, April 18, 2010

Ondine : Colin Farrell Jatuh Cinta Pada Putri Duyung

Dongeng putri duyung yang jatuh cinta pada manusia bukanlah cerita yang baru lagi. Sudah tak terhitung berapa banyak cerita klasik ini diangkat ke dalam buku cerita anak-anak dan film layar lebar. Kini, sebuah film drama romantis berbalut dongeng putri duyung modern kembali dihadirkan lewat Ondine.

Dikisahkan suatu hari seorang nelayan sederhana Irlandia bernama Syracuse (Colin Farrell) tanpa sengaja menemukan seorang wanita cantik misterius bernama Ondine (Alicja Bachleda) yang tersangkut di jaring ikannya saat akan menjala ikan di laut. Anak perempuan Syracuse yang duduk di kursi roda, Annie yakin bahwa Odine adalah selkie, makhluk dari cerita rakyat Irlandia seperti putri duyung. Kehadiran Odine membawa berkah dan sukacita dalam kehidupan Syracuse yang selama ini diisi dengan kesendirian dan keputus-asaan. Apalagi, Syracuse memiliki hubungan yang tidak baik dengan mantan istri dan putrinya. Kebersamaan Odine dan Syracuse yang selalu dilalui di laut pun berujung cinta. Namun, mitos dan kenyatan tidak bisa selalu jalan beiringan hingga pada akhirnya terkuak masa lalu siapa Ondine sebenarnya.

Ondine disutradarai Neil Jordan, sutradara
yang pernah meraih piala Oscar lewat film The Crying Game pada tahun 1992. Naskah Ondine ditulis sendiri oleh Neil Jordan. Sebenarnya Neil Jordan juga menampilkan adegan seks Colin Farrell dan Alicja Bachleda. Namun sayang, adegan seks berdurasi 5-7 menit itu dipangkas oleh Neil Jordan karena dinilai terlalu vulgar dan kepanjangan.

Dua bintang utama film ini,
Colin Farrell dan Alicja Bachleda adalah pasangan kekasih dalam kehidupan nyata. Uniknya, Colin Farrell dan Alicja Bachleda bertemu pertama kali saat syuting film ini hingga pada akhirnya memutuskan menjadi pasangan kekasih. Kini, Colin Farrell dan Alicja Bachleda hidup bahagia dengan seorang anak laki-laki bernama Henry Tadeusz Farrell yang dilahirkan 7 Oktober 2009 lalu.

Ondine pertama kali diputar secara terbatas dalam ajang Toronto Film Festival, bulan September 2009. Rencananya film drama berbumbu fantasi produksi Magnolia Pictures ini akan hadir di bioskop Amerika 4 Juni 2010.



More Photos


No comments:

Post a Comment