Thursday, July 14, 2011

Inilah Foto Foto Red Skull di 'Captain America: The First Avenger'

Sebagai seorang penjahat besar tak hanya dituntut memiliki sifat kejam tapi juga wajah yang sangar dan penampilan yang mengerikan. Ciri ini terdapat pada Red Skull, penjahat utama di Captain America: The First Avenger. Sesuai namanya Red Skull, penjahat yang diperankan aktor Hugo Waeving ini memiliki kepala tengkorak yang berwarna merah menyala. Red Skull yang memiliki nama asli Johann Shmidt adalah pemimpin organisasi teroris HYDRA dan antek NAZI di Perang Dunia II. Awalnya dia bekerja sebagai kepala divisi pasukan tentara Jerman dibawah pimpinan Adolf Hitler. Namun karena ambisi yang kuat, Shmidt merubah dirinya menjadi Red Skull yang menjijikkan.

Sementara itu, Paramount Pictures kembali trailer Captain America: The First Avenger untuk TV. Dalam trailer 30 detik itu mengandung spoiler, yakni kematian salah satu karakter utamanya. Siapakah dia? Seperti yang terlihat di trailer, karakter utama yang terbunuh itu Bucky Barnes (Sebastian Stan) yang terjatuh dari kereta api.

Captain America: The First Avenger akan menfokuskan masa-masa awal dari Marvel Universe ketika seorang prajurit miskin bernama Steve Rogers (Chris Evans) secara sukarela ikut berpartisipasi dalam sebuah program eksperimen yang mengubahnya menjadi Super Soldier yang lebih dikenal dengan sebutan Captain America. Sebagai Captain America, Rogers bergabung dengan Bucky Barnes (Sebastian Stan) dan Peggy Carter (Hayley Atwell) untuk memerangi organisasi kriminal HYDRA yang dipimpin Red Skull (Hugo Weaving) yang sangat jahat.

Captain America : The First Avenger dibintangi Chris Evans (Steve Roger/Captain America), Sebastian Stan (Bucky Barnes), Hayley Atwell (Peggy Carter), Hugo Weaving (Johann Schmidt/Red Skull) and Samuel L. Jackson (Nick Fury) dan Neal McDonough (Dum Dum Dugan). Captain America : The First Avenger disutradarai Joe Johnston (The Wolfman) dan naskahnya ditulis oleh Christopher Markus dan Stephen McFeely. Rencananya Marvel Studios akan merilis film ini 22 Juli 2011 dan ditayangkan dalam format 2D dan 3D. (TS)


No comments:

Post a Comment