20th Century Fox baru saja merilis trailer pertama film komedi keluarga, Mr. Popper's Penguins yang dibintangi komedian kondang Jim Carrey. Dalam cuplikan trailer tersebut memperlihatkan Jim Carrey yang berperan sebagai Mr. Popper, seorang pengusaha kaya raya yang harus mengurusi 6 ekor penguin di apartemennya. Di akhir trailer, Jim Carrey terlihat menari dengan para penguin dengan diiringi lagu Ice Ice Baby. Cukup menjanjikan bukan? Ini bukan kali pertama Jim Carrey berakting dengan binatang, sebelumnya komedian ini juga pernah melakukannya di dua film Ace Ventura.
Mr. Popper's Penguins menceritakan seorang pengusaha real estate kaya raya bernama Tom Popper (Jim Carrey) yang mewarisi 6 ekor penguin hanya gara-gara iseng menulis surat kepada tim penjelajah di Artik. Sebelum kehadiran 6 ekor penguin ini, kehidupan rumah tangga Popper berantakan, istrinya (Carla Gugino) mengajukan gugatan cerai. Awalnya, 6 ekor ini penguin dianggap biang masalah namun perlahan-lahan kehadiran penguin-penguin ini mampu mengubah hidup Mr. Popper menjadi lebih baik dan mengajarinya banyak hal, terutama soal hubungan keluarga dan persahabatan.
Mr. Popper's Penguins akan dibintangi Jim Carrey, Carla Gugino, Madeline Carroll, Angela Lansbury, Ophelia Lovibond, Philip Baker Hall, Maxwell Perry Cotton,dan James Tupper. Film komedi keluarga ini akan disutradarai Mark Waters dan dirilis 17 Juni 2011. (TS)
Trailer : Mr. Popper's Penguin (2011)
No comments:
Post a Comment