Setelah lama tak main film layar lebar, akhirnya Vicki Zhao kembali muncul di film terbarunya yang bergenre petualangan komedi, Hollywood Adventures. Sesuai judul, film ini akan berlokasi di Hollywood. Menariknya, ada nama besar dibalik pembuatan film yang juga dibintangi Huang Xiaoming dan Tong Dawei, yakni Justin Lin yang terkenal berkat kesuksesan yang seri Fast & Furious yang disutradarainya.
Namun, Justin Lin tidak menyutradarai film yang diproduksi Enlight Picture dan Seven Stars Entertainment ini, ia lebih memilih mempercayakan pada Timothy Kendall sebagai sutradara yang pernah menggarap beberapa episode acara tv seperti The Book Club and Dick Fowler, PI.Lin memproduseri dan menulis ceritanya sendiri dengan menambahkan bumbu aksi seru. Menariknya, Lin juga mengajak bintang Fast & Furious, Sung Kang untuk bermain di film ini.
Syuting Hollywood Adventures kebanyakan berpusat di Los Angeles dengan mengambil beberapa lokasi seperti Los Angeles Center Studios, gurun di New Mexico, sebuah villa mewah di Beverly Hills, Veluzat Motion Picture Ranch di Santa Clarita, Union Station dan Madame Tussaud termasuk landmark Hollywood.
Film ini bercerita tentang Yu Ming (Huang) yang pergi ke Los Angeles untuk melamar pacarnya (Sarah Li). Sesampainya di Hollywood, ia bertemu seorang wanita bernama Jodi (Vicky Zhao) yang menjadi pemandu wisatanya. Dalam perjalanannya, Yu Ming bertemu dengan seorang turis Cina, Sam (Tong Dawei) dan merasa terganggu dengan kehadirannya. Sialnya, mereka bertiga terjebak dalam sindikat pencurian berlian yang didalangi Manny Love (Kang). Ketiganya terpaksa berpisah dengan rombongan untuk menyelamatkan diri mereka. Dalam pelarian akan banyak hal tak terduga dan saling mendekatkan mereka bertiga.
Hollywood Adventures akan dirilis 26 Juni ini di Cina dan Agustus di Hong Kong. (TS)
No comments:
Post a Comment