Produser Michael Bay dibawah perusahaan Platinum Dunes and Paramount Pictures baru saja mengumumkan telah menemukan kura-kura ninja pertamanya di Ninja Turtles. Aktor itu adalah Alan Ritchsonis yang akan muncul sebagai Gloss di film The Hunger Games: Catching Fire dan Aquaman di Smallville. Ricthsonis akan bergabung dengan Megan Fox yang memerankan April O'Neil.
Ricthsonis akan memerankan Raphael, salah satu kura-kura yang memiliki ciri khas memakai bandana merah di kepala dan memiliki dua trisula kembar sebagai senjata utamanya. Berbeda dengan film pendahulunya di tahun 1990 dimana para aktor yang memerankan mengenakan kostum karet. Di film barunya yang bergenre live-action/CGI hybrid ini para aktor akan menggunakan teknologi motion capture seperti yang film Avatar.
Jonathan Liebesman, sutradara Wrath of the Titan dan Battle: Los Angeles akan menyutradarai berdasarkan naskah cerita yang ditulis Josh Appelbaum, André Nemec, Matt Holloway, dan Art Marcum. Proses syuting sudah dimulai April ini dengan mengambil salah satu lokasi ski di Big Tupper Ski di Tupper Lake, New York.
Saat ini baru dua nama yang mengisi jajaran pemain Ninja Turtles, yakni Megan Fox dan Alan Ritchson. Ninja Turtles akan dirilis 6 Juni 2014. (TS)
No comments:
Post a Comment