Judul ini pasti menimbulkan pertanyaan. Bukankah sebelumnya sudah ada sekuelnya yang berjudul Evan Almighty? Tidak, Evan Almighty adalah sebuah spin-off yang menfokuskan karakter Evan Baxter, bukan Bruce. Ini yang membuat Universal perlu melanjutkan cerita Bruce.
Dalam berita yang dikutip Variety, Universal dikabarkan sudah menunjuk Jarrad Paul dan Andrew Mogel untuk menulis naskah sekuel Bruce Almighty 2. Keduanya sebelumnya pernah menulis film komedi Hot Tub Time Machine dan Yes Men. Orang dibalik sukses Bruce Almighty, Tom Shadyac kemungkinan besar ditunjuk kembali menjadi sutradara di sekuelnya.
Komedian kondang, Jim Carrey dipastikan akan kembali memerankan Bruce Nolan, seorang pria kurang beruntung yang protes pada Tuhan dan membuat Tuhan memberikannya kekuatan selama seminggu agar bisa mencari pekerjaan lebih baik. Sementara itu, Morgan Freeman dan Jennifer Aniston kemungkinan besar akan kembali memerankan Tuhan dan kekasih Bruce. Kesuksesan film Bruce Almighty tahun 2003 silam yang mengumpulkan 500 juta dollar lebih membuat Universal melanjutkannya dengan spin off dari karakter Evan Baxter lewat Evan Almighty di tahun 2007. Sayangnya sejak ditinggal Jim Carrey, film yang dibintangi Steve Carrel tersebut gagal di pasaran dan mendapat respons yang buruk.(TS)
No comments:
Post a Comment