Rumor tahun lalu yang menyebutkan film horor klasik Poltergeist akan diremake ulang akhirnya menjadi kenyataan. Situs STYD mendapat konfirmasi dari pihak MGM, jadwal rilis Poltergeist adalah 24 November 2010.
Film remake versi baru ini akan disutradarai Vadim Perelman (House of Sand and Fog, The Life Before Her Eyes) dan skenarionya ditulis oleh Juliet Snowden dan Stiles White. Untuk cast-nya belum ada keterangan lebih lanjut.
Poltergeist adalah sebuah film horor klasik yang sukses produksi tahun 1982 yang skenarionya ditulis oleh maestro Steven Spielberg dan disutradarai Tobe Hooper. Poltergeist mengisahkan tentang sebuah keluarga muda yang pindah ke sebuah rumah berhantu. Awalnya hantu menunjukkan sifat keramah-tamahannya dan menggerakan beberapa objek di dalam rumah. Namun, pada akhirnya mereka berubah menjadi wujud yang mengerikan dan menculik anak perempuan kecil dari keluarga itu ke dalam TV. Di akhir cerita terungkap bahwa, lokasi rumah berhantu itu adalah lokasi kuburan massal.
Poltergeist termasuk film horor favorit saya, adegan demi adegan disajikan dengan unsur horor yang kuat dan musik yang seram dari Jerry Goldsmith. Bahkan kata Poltergeist sendiri menjadi sebuah kata yang fenomenal dalam dunia supranatural. Poltergeist diartikan sebagai menggerakkan benda oleh mahluk lain yang bisa disaksikan secara kasat mata.
Satu hal yang memilukan dari di balik layar film Poltergeist adalah kutukan bagi pemeran Poltergeist. Banyak misteri aneh yang menyelimuti film tersebut. Entah apakah Poltergeist versi modern dapat menandingi film pertamanya??? Kita tunggu saja...
No comments:
Post a Comment