Wednesday, April 27, 2016

Spider-Man Bertarung Dengan Winter Soldier di TV Spot Terbaru 'Captain America: Civil War'

Film Captain America: Civil War ditayangkan serentak di seluruh bioskop tanah air hari ini (27/04/16). Lebih cepat dari jadwal rilis di Amerika Serikat 6 Mei.

Untuk menyambut filmnya yang akan segera dirilis, Marvel mengeluarkan sebuah cuplikan TV Spot singkat. Dalam TV Spot berdurasi 30 detik tersebut menampilkan Spider-Man dari kubu Iron Man yang menghalangi Falcon dan Winter Soldier di bandara Leipzig. Spider-Man dengan ayunannya menghunjam jendela kaca dan menendang Falcon yang tengah berlari. Setelah itu Spider-Man terlihat bertarung dengan Winter Soldier dan berhasil menahan pukulan tangan besi Winter Soldier. "You have a metal arm? That is awesome, dude!" ledek Spider-Man. Cuplikan TV tersebut juga menampilkan pujian dari sejumlah media ternama Amerika Serikat seperti Collider, Empire, Forbes, Variety, The Hollywood Reporter dan Cinema Blend. Menurut bocoran, penampilan Spider-Man ada sekitar 10 menit di film ini.

Tim Captain America meliputi Captain America (Chris Evans), The Falcon (Anthony Mackie), Scarlet Witch (Elizabeth Olsen), Hawkeye (Jeremy Renner) dan Scott Lang/Ant-Man (Paul Rudd) Bucky Barnes/The Winter Soldier (Sebastian Stan). Sementara Tim Iron Man meliputi Tony Stark (Robert Downey Jr.), Black Widow (Scarlett Johansson), Vision (Paul Bettany), War Machine (Don Cheadle) dan karakter baru, T'challa/Black Panther (Chadwick Boseman) termasuk Spider-Man (Tom Holland).

Cerita Captain America: Civil War akan mengambil kejadian setelah Avengers: Age of Ultron dimana Captain America memimpin tim baru Avengers dalam usaha mereka untuk terus menjaga umat manusia. Setelah beberapa insiden internasional yang melibatkan Avengers dan menyebabkan banyak sekali kehancuran, tekanan politik menuntut untuk memasang sistem pertanggung jawaban dan badan yang menentukan kapan saatnya tim dibutuhkan. Status quo ini mempersulit Avengers yang tengah berusaha untuk melindungi dunia dari para penjahat. 

Captain America: Civil War merupakan film pembuka Marvel Phase Three dari 10 film. Setelah Captain America : Civil War akan disusul Doctor Strange (4 November 2016), Guardians of the Galaxy Vol. 2 (5 Mei 2017), Thor: Ragnarok (3 November 2017), Black Panther (16 Februari 2018), Avengers: Infinity War Part I (3 Mei 2018), Ant-Man and the Wasp (6 Juli 2018), Captain Marvel (8 Maret 2019), Avengers: Infinity War - Part II (3 Mei 2019), dan Inhumans (12 Juli 2019).  Sementara Spider-Man akan tampil di film solonya,  Spider-Man: Homecoming yang dirilis 7 Juli 2017. 

Captain America: Civil War dibintangi Robert Downey Jr., Chris Evans, Anthony Mackie, Scarlett Johansson, Sebastian Stan, Paul Bettany, Jeremy Renner, Don Cheadle, Elizabeth Olsen, Paul Rudd, Chadwick Boseman, Emily VanCamp, Daniel Brühl, Frank Grillo, William Hurt, Tom Holland dan Martin Freeman. Sekuel dari Winter Soldier yang disutradarai Joseph Russo dan Anthony Russo ini  ditayangkan 6 Mei 2016. (TS)







1 comment:


  1. DAPATKAN JACKPOTMU DI BOLAVITA.

    merasa bosan dan uang habis dengan sia sia?

    Bolavita adalah situs judi online terpercaya dan aman untuk dimainkan.ada banyak jenis permainan yaitu Bola tangkas,Casino live,Sabung Ayam,Taruhan Bola,Togel online,Games Virtual dan Judi Balapan Tikus.
    disini banyak bonus yang akan kami berikan untuk anda
    * Casino Online Flat Cashback 5%
    * Bola Tangkas Online Flat Cashback 10%
    * Bonus Referral Permainan Online 7%+2%
    * Bonus Returning Member 200.000

    Kami menyediakan Register,Deposit dan Withdraw menggunakan bank lokal seperti BCA,MANDIRI,BNI,BRI,DANAMON DAN CIMB NIAGA.


    Gak bakalan nyesal deh daftar di Bolavita

    WA / TELEGRAM : +62812-2222-995
    INSTAGRAM : @bola.vita
    FACEBOOK : @bolavita.ofc
    TWITTER : @BVgaming_net
    LINE : @CS_bolavita


    (¯`·.¸¸.·´¯`·.¸¸.-> LIVECHAT 24 JAM <-.¸¸.·´¯`·.¸¸.·´¯)

    #bolavita #terpercaya #sabungayam #casino #deposit #pokeronline #judionlineterbaik #banyakbonus #superpromo #livechat24jam #fastrespon

    ReplyDelete