Friday, May 13, 2011

Dua Poster Baru 'The Sorcerer and the White Snake'

Dua poster baru dari film drama cinta The Sorcerer and the White Snake kembali dirilis via Sina. Poster pertama menampilkan Jet Li yang berperan sebagai karakter antagonis, Biksu Fa Hai terlihat sedang berdoa dan duduk bersila menghadap Buddha. Sementara di poster lainnya menampilkan gelombang tinggi air yang menyapu sebuah pagoda.

Cerita dalam The Sorcerer and the White Snake versi layar lebar yang disutradarai Tony Siu-tung Ching (An Empress and the Warriors) ini tidak akan jauh berbeda dengan serial tv-nya yang dibintangi Angie Chiu. Dikisahkan di gunung Er-Mei, hiduplah seekor ular putih dan ular hijau. Ular putih menjelma menjadi seorang gadis cantik jelita bernama Bai Su Zhen (Eva Huang) dan ular hijau menjelma seorang gadis pelayan yang cantik bernama Xiao Qing (Charlene Choi).

Tanpa sengaja, saat asik jalan-jalan di danau Xi Hu mereka bertemu dengan seorang pemuda rupawan yang bernama Hui Sin (Raymond Lam). Bai Su Zhen jatuh cinta pada Hui Sin hingga akhirnya mereka memutuskan menikah dan hidup bersama. Namun sayang, kehidupan bahagia Bai Su Zhen dan Hui Sinterusik dengan kehadiran Biksu Fa Hai. Dengan dalih ingin menyelamatkan nyawa Hui Sini, Fa Hai berusaha menangkap Bai Su Zhen dan mengurungnya dalam pagoda Lei Feng.

Selain Raymond Lam, Huang Shengyi, dan Charlene Choi, film ini juga dibintangi Wen Zhang, Vivian Hsu, Miriam Yeung Chin Wa dan Sonija Kwok Sin Nei. Seluruh biaya film yang diangkat dari Legenda Cina ini akan didanai Juli Entertainment Media, sebuah perusahaan besar milik konglomerat Juli Group yang bergerak di bidang bisnis tali baja dan energi solar. Rencananya film berbiaya 25 juta dollar ini akan dirilis pada musim panas 2011. (TS)


Berita Terkait :
- Inilah Foto Raymond Lam Sebagai Hui Sin di 'The Sorcerer and the White Snake'
- Inilah Poster dan Foto Pertama Jet Li Sebagai Biksu Fa Hai di 'The Sorcerer and the White Snake
-
Eva Huang Perankan Bai Su Zhen,Jet Li Perankan Biksu Fa Hai dalam 'White Snake'
- Jet Li Bintangi 'Madam White Snake'

No comments:

Post a Comment