Tuesday, September 21, 2010

Aksi Donnie Yen Melawan Tentara Jerman dalam 'Return of Chen Zhen'

Mulai besok film yang ditunggu-tunggu penggemar Donnie Yen, Legend of the Fist: The Return of Chen Zhen akan hadir di bioskop tanah air. Itupun dengan catatan, pihak bioskop disini tidak mengundur sehari dengan jadwal rilis internasionalnya 23 September. Baru-baru ini, sebuah klip dari adegan awal Legend of the Fist: The Return of Chen Zhen dirilis dan memperlihatkan aksi akrobat Zhen yang berjuang bersama Perancis melawan tentara Jerman di tahun 1917. Zhen dengan lincah menghindari ledakan dan berhasil melumpuhkan pasukan tentara Jerman yang menghujaninya dengan peluru.

Dikisahkan setelah tujuh tahun setelah kematian Chen Zhen dalam usahanya membela dan mencari pelaku pembunuhan gurunya, Hua Yun Jia yang tewas diracun Jepang saat bertanding melawan petarung Jepang. Seorang lelaki yang baru pulang dari luar negeri menyamar sebagai Chen Zhen. Saat tiba di kota Shanghai, Chen Zhen menemukan kotanya telah dijajah Jepang. Chen Zhen lalu menyamar menjadi seorang pianis di Casablanca, sebuah klub malam di Shanghai. Dia berteman dengan pemilik Casablanca ,Liu Yutian (Anthony Wong) dan jatuh cinta pada seorang penyanyi klub malam bernama Kiki (Shu Qi) yang juga memiliki misi melawan kekejaman Jepang yang dipimpin Kolonel Chikariashi (Kohata Ryuichi). Malam harinya Chen Zhen menyamar sebagai pahlawan bertopeng untuk melawan kekejaman Jepang dan usahanya merebut daftar nama orang-orang yang akan dibunuh pihak Jepang.

Legend of the Fist : Return of Chen Zen akan dibintangi Donnie Yen, Anthony Wong, Shu Qi, Huang Bo, Zhou Yang, Huo Si Yan dan Kohata Ryu. Film kungfu yang diproduseri Gordon Chan ini akan disutradarai Andrew Lau (Young and Dangerous series). Rencananya film ini akan dirilis 23 September 2010 oleh Media Asia Films. (TS)

Video di adegan awal Legend of the Fist: The Return of Chen Zhen

No comments:

Post a Comment